
KARAWANG – Tiga komunitas di Kabupaten Karawang berkolaborasi menggelar kegiatan menggambar dan membaca bagi masyarakat umum.
Kegiatan ini diinisiasi oleh komunitas Doodle Art Karawang, Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM) Karawang dan Saujana Bentala.
Giatnya sendiri dinamai gambreng (gambar bareng) dan mengusung tema; satu bumi beribu bunyi dengan menggabungkan tagar menggambar itu asik membaca itu cool. Telah terselenggara pada Minggu, (11/8) di alun-alun Karawang.
Baca juga: KPU Karawang Tetapkan DPS Pilkada 2024 Sebanyak 1.804.784 Pemilih
Founder Doodle Art Karawang, Rizki Ramadhan menyampaikan, kegiatan ini diselenggarakan guna mempererat kreativitas masyarakat dalam menggambar dan membaca.
“Satu bumi beribu bunyi itu merujuk pada makna; dengan menggambar dan membaca, bumi ini akan meraungkan sebuah bunyi dari beribu orang,” ujarnya saat diwawancarai pada Senin, 12 Agustus 2024.
“Mungkin masyarakat juga butuh ekspresi yang harus dikeluarkan setelah membaca buku, maka dari itu kita memberikan media seperti banner dan spidol untuk menggambar,” tambahnya.

Di sisi lain ia berharap, dengan terjalinnya kolaborasi ini, bisa mendobrak karya seni doodle art Karawang menjadi lebih dilihat lagi.
Baca juga: Dishub Karawang Tegaskan Pengelolaan Parkir di SMK Muhammadiyah 1 Cikampek Tak Kantongi Izin
Devisi Program FTBM Karawang, Neneng Nurhasanah menyebutkan, kegiatan kolaborasi ini menarik untuk dilakukan sebab praktiknya tidak jenuh, khususnya bagi kalangan anak-anak.
“Ini tuh sebenernya kegiatan bagian dari, kalo kami menyebutnya pendidikan yang menyenangkan, karena anak-anaknya jadi bermain. Mereka gak jenuh dengan taman baca aja,” katanya.
Ia berharap, kedepannya kegiatan literasi di Indonesia, khususnya Kabupaten Karawang terus berkembang dan antusiasme masyarakat terhadap kegiatan literasi terus meningkat.
“Kita punya harapan literasi di Indonesia terus berkembang, kita pengen Indonesia terus menjadi lebih baik di masa yang akan datang,” tandasnya.
Baca juga: Polisi Selidiki Dugaan Persekusi Kiai NU di Karawang, Sejumlah Barang Bukti Diamankan
Media Komunikasi Saujana Bentala, Dimas menyampaikan terimakasihnya kepada FTBM dan Doodle Art Karawang atas kolaborasi dan fasilitas menggambar yang disediakan.
Ia berharap, masyarakat tidak melulu mengandalkan gadget dalam mencari informasi dan lebih meningkatkan kegiatan-kegiatan sosial.
“Antusiasme masyarakat alhamdulillah positif, kami disini rutin buka lapak baca gratis tapi jujur kami sendiri kekurangan alat buat adik-adik disini, jadi terimakasih telah memfasilitasi alat-alat gambar yang menyenangkan. Kegiatan sosial seperti ini itu sangat diperlukan, dibanding fokus dengan gadget,” pungkasnya. (*)