Beranda Bekasi Mayoritas Diisi Lansia, Jemaah Calon Haji di Embarkasi Bekasi Mengeluh Tak Diberi...

Mayoritas Diisi Lansia, Jemaah Calon Haji di Embarkasi Bekasi Mengeluh Tak Diberi Makan

Calon haji embarkasi bekasi
Calon haji di Embarkasi Bekasi mengeluh tak mendapat makan dari siang hingga malam hari. (Foto/istimewa)

Menurut Ratna, karena terjadi keterlambatan keberangkatan, seharusnya petugas bisa
menyiapkan makanan kepada para jemaah.

Ia mengatakan, petugas tidak harus menelantarkan jemaah haji dengan tidak menyediakan makan dari siang hari hingga menuju waktu penerbangan di malam hari.

Baca juga: 4.460 Calon Jemaah Haji Asal Jabar Belum Lunasi BPIH, Ridwan Kamil: Berikan ke yang Mampu

“Karena masih ada waktu untuk menyiapkan makan siang saya enggak tahu ya kendalanya di mana, maksud saya sampai jam segini kami belum dapat makan itu sudah keterlaluan,” kata Ratna.

“Sebenarnya ada tagline ‘ramah lansia’ ya, menurut saya itu enggak cocok. Saya yang muda saja enggak dapat makan,” kata dia.

Ratna berharap, kejadian ini dijadikan bahan evaluasi pemerintah. Hal itu dikarenakan kloternya terhitung masih baru atau keempat.

Ia tidak mau kejadian ini terulang di kloter berikutnya.

“Saya sih berharap ke depannya lebih baik lagi. Kalau secara akomodasi Alhamdulillah, fasilitas juga Alhamdulillah bagus. Tapi kami kecewanya karena makan saja sih enggak dapat,” ujar Ratna. (*)