Beranda Fashion Rekomendasi Style Outfit Ala Korea, Cocok Buat Generasi Milenial

Rekomendasi Style Outfit Ala Korea, Cocok Buat Generasi Milenial

Style Korea
Rekomendasi OOTD ala Korea (Foto: Istimewa/net.)

TVBERITA.CO.ID – Tren fashion memang tidak ada habis-habisnya. Bisa dibilang, ada saja tren fashion yang hits dan booming di Indonesia, salah satunya yang paling sering diikuti oleh generasi milenial adalah style outfit ala Korea.

Tren outfit Korea biasanya muncul dan menjadi hits karena mencontek dari style para artis drama Korea. Ciri khasnya yang unik membuat outfit Korea emang cukup banyak digemari. Makanya, tidak heran kalau Korea menjadi kiblat fashion para generasi milenial. Kira-kira apa saja style outfit Korea yang lagi hits saat ini? Yuk, cari tahu di bawah ini!

Baca juga: 5 Inspirasi Tampil Modis dengan Outfit Korean Style Hijab

Printing Dress
Outfit ala Korea
Printing Dress (Foto: Istimewa/net.)

Style Korea satu ini hits karena menjadi outfit andalan para artis di drama Korea. Salah satunya, yaitu midi dress berwarna dengan ada motif bunga. Outfit ini pernah dipakai oleh Shin Min Ah di drama Korea Hometown Cha Cha Cha. Makanya, tidak heran kalau outfit satu ini banyak dicontek sama generasi milenial. Outfit printing dress ini kasih kesan yang feminin dan anggun.

Oldest Style
Fashion korea
Oldest Style (Foto: Istimewa/net.)

Paduan antara atasan rajutan dengan celana denim model flared jeans atau bootcut jeans menjadi salah satu contoh outfit oldest style. Selain itu, model yang paling banyak diikuti adalah kemeja putih dilapisi dengan vest knit sebagai luaran dan celana jeans. Oldest style akan selalu hits dan tidak akan ketinggalan zaman, jadi bisa dipakai untuk kapan saja.

Oversize
Oversize
Oversize (Foto: Istimewa/net.)

Kamu sering melihat orang pakai baju oversize? Bisa jadi dia mengikuti outfit Korea yang lagi hits. Orang Korea memang kerap kali pakai baju oversize karena praktis dan gampang di-mix and match, tapi tetap kelihatan kece.

Sepatu Boots
Ootd korea
Sepatu Boots (Foto: Istimewa/net.)

Tidak melulu tentang style baju, kali ini sepatu boots menjadi salah satu item fashion yang lagi hits untuk melengkapi fashion Korean style. Kalau kamu penggemar drama Korea pastinya sudah sering banget melihat para artis menggunakan sepatu boots. Tipe sepatu boots yang sering dipakai adalah ankle boots dan lace-up boots.

Baca juga: 5 Tren Populer Model Rambut Pria Korea, Bikin Kamu Terlihat Menarik

Dari beberapa tren fashion Korea di atas, style mana yang sudah pernah kamu coba? Korea memang memiliki tren outfit yang suka berubah-ubah setiap tahunnya, tapi jangan khawatir karena semua outfit ini tidak lekang dimakan waktu. (*)