Beranda Ekonomi Bidang Kerja Ini Gajinya Tertinggi se-Indonesia, Pertambangan Lewat!

Bidang Kerja Ini Gajinya Tertinggi se-Indonesia, Pertambangan Lewat!

Bidang kerja gaji tertinggi
Pegawai perkantoran. (Foto/istimewa)

Hasil survei meneguhkan, semakin tinggi jenjang pendidikan maka semakin tinggi pula gaji yang diperoleh. Karyawan dengan ijazah sarjana menerima gaji rata-rata Rp4,76 juta per bulan, sedangkan berpendidikan SD ke bawah hanya mengantongi upah sebesar Rp1,91 juta rupiah. Artinya, gaji sarjana lebih tinggi 2,5 kali lipat dari yang berijazah SD.

Baca juga: Jokowi Siapkan Subsidi Bagi Pekerja Bergaji di Bawah Rp 3,5 Juta, Sudah Tau Kriterianya?

Sementara itu, terkuak pula jika ada perbedaan gaji antara karyawan laki-laki dan perempuan. Upah karyawan laki-laki selalu lebih tinggi daripada perempuan di setiap jenjang pendidikan. Laki-laki berpendidikan SD ke bawah menerima Rp2,18 juta, sedangkan perempuan Rp1,28 juta. Adapun laki-laki lulusan universitas sebesar Rp5,78 juta, sedangkan perempuan Rp3,78 juta.

BPS yang merilis Sakernas ini kemarin (7/11) juga melaporkan angka pengangguran di Indonesia mencapai 8,42 juta orang pada periode Agustus 2022, naik sedikit dari sebelumnya 8,40 juta orang pada Februari 2022. BPS mencatat penduduk usia kerja kini berjumlah 209,4 juta orang, naik 2,71 juta orang.

Meskipun demikian, apabila dibandingkan dengan periode Agustus 2021 ada penurunan persentase jumlah pengangguran. Di Agustus 2021 sebesar 6,49%, dan di Agustus 2022 turun menjadi 5,86%. (ist)