Beranda Health Jadi Kegiatan Rutin Bulanan, Hotel Swiss-Belinn Karawang Gelar Donor Darah

Jadi Kegiatan Rutin Bulanan, Hotel Swiss-Belinn Karawang Gelar Donor Darah

Donor darah swiss-belinn karawang
Kegiatan donor darah di Hotel Swiss-Belinn Karawang.

KARAWANG – Guna membantu masyarakat luas, Hotel Swiss-Belinn Karawang menggelar kegiatan donor darah pada Sabtu, 13 Mei 2023.

Vani Jacobus, General Manager Hotel Swiss-Belinn Karawang menyampaikan, donor darah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh pihaknya setiap 3 bulan sekali.

Giat ini merupakan program Coorporate Sosial Responsibility (CSR) yang disosialisasikan secara terbuka bagi masyarakat luas.

“Kita memang rutin, setiap 3 bulan sekali kita mengadakan donor darah. Jadi ini merupakan salah satu kegiatan Coorporate Sosial Responsibility kita terhadap masyarakat,” ujarnya saat diwawancarai Tvberita.co.id.

Baca juga: Aksi Donor Darah INI-IPPAT Karawang Warnai Perayaan HUT ke-77 RI dan ke-74 Polwan

Ia menjelaskan, donor darah ini tidak hanya menyasar masyarakat umum. Tetapi, dikhususkan juga untuk para staff Hotel Swiss-Belinn Karawang. Sebab para pegawai harus dipastikan tetap sehat.

“Selain dibuka untuk masyarakat umum, kita ngundang beberapa instansi juga seperti Polres, Dandim dan lain-lain untu bergabung. Terkhusus, kita juga pengen memastikan para staff hotel tetap sehat,” katanya.

Baca juga: Pengumuman Pemenang Grand Prize “Magical of Dubai” di Mercure Karawang

Ditambahkannya, selain donor darah, Swiss-Belinn Karawang juga akan mengadakan vaksinasi untuk umum pada (27/5) mendatang.

“Kita sih berharap semoga kedepannya bisa terus melakukan kegiatan positif. Mendonorkan setetes darah saja kita bisa bantu orang banyak,” imbuhnya.

“Bagi yang belum sempet vaksin, tanggal 27 Mei kita buka. Jadi silahkan mampir,” tutupnya. (*)