Beranda Fashion Mom, Simak Spesifikasi Balance Bike Strider yang Cocok untuk Si Kecil

Mom, Simak Spesifikasi Balance Bike Strider yang Cocok untuk Si Kecil

Balance Bike (Foto: iStock)

TVBERITA.CO.ID- Siapa kini yang tak kenal dengan balance bike. Sepeda tanpa pedal yang kerap digunakan oleh anak usia di bawah lima tahun ini rasanya semakin sering terlihat berseliweran ya.

Balance bike sendiri ternyata memang diminati karena banyak manfaatnya bagi tumbuh kembang fisik anak. Di antaranya untuk menstimulasi perkembangan motorik kasar, keseimbangan, dan koordinasi tubuh anak.

Dari banyaknya merek dan model yang bertebaran di pasaran, memilih jenis atau tipe sepeda tanpa pedal yang sesuai dengan kebutuhan anak tentu harus cermat.

Balance Bike Strider misalnya, adalah salah satu yang layak untuk dijadikan pilihan bagi Anda yang sedang berburu balance bike untuk si kecil.

Baca Juga: Begini 7 Tips Agar Ikan Cupang Kesayangan Tetap Cantik

Sebagai salah satu produsen sepeda anak terbaik, Strider memang merancang balance bike mereka secara khusus agar sesuai bagi anak berusia mulai dari 18 bulan. Hadir sejak tahun 2007, jutaan unit sepeda Strider telah sukses terjual di seluruh dunia.

Saat ini Strider, dengan balance bike 12 inci yang ditujukan untuk anak usia 18 bulan hingga 5 tahun, memiliki 3 varian yang dapat dipilih, yakni Classic, Sport, dan Pro. Sedangkan untuk usia anak yang lebih besar, yakni 3 – 7 tahun, Strider menyediakan balance bike varian 14X Sport.

Spesifikasi Balance Bike Strider

Jika Anda termasuk yang penasaran dan mencoba membandingkan Strider vs London Taxi, maka Balance Bike Strider 12” tipe Classic dan Sport memang terkesan sedikit lebih berat.

Hal ini karena material yang digunakan pada frame-nya memang terbuat dari steel atau besi. Namun tentu daya tahannya sudah teruji dengan baik. Sedangkan untuk Strider Pro, frame yang digunakan berupa alumunium yang lebih ringan.

Di luar itu, Strider saat ini telah dikenal keunggulannya sebagai balance bike yang memiliki setelan sadel atau sadel yang dapat dibuat paling rendah dibanding lainnya. Itulah kenapa Strider cocok untuk digunakan oleh balita dengan usia mulai dari 18 bulan.

Pilihan Warna Balance Bike Strider

Balance Bike Strider juga menjadi incaran banyak orang karena hadir dalam aneka warna yang ceria. Hal ini tentu menarik, sebab Anda dapat memilih sepeda dengan tampilan yang sesuai karakter masing-masing anak.

Strider 12” tipe Sport misalnya, memiliki banyak warna pilihan seperti kuning, hijau, biru, pink, orange, hingga hitam. Begitu juga dengan tipe Pro yang juga memiliki opsi warna bervariasi, seperti silver, gold, atau ultra blue.

Balance Bike Berkualitas dengan Harga Pas di Kantong

Dengan kualitas yang terbukti juara di kelasnya, harga Strider bike, jika di cek di Blibli, adalah mulai dari Rp 1.600.000 hingga Rp 4.755.000. Sangat terjangkau bukan?

Blibli sebagai marketplace terlengkap dan asli Indonesia menyediakan banyak opsi Balance Bike Strider untuk Anda. Terpercaya dengan barang-barang yang orisinil, transaksi Anda pun akan diproses secara cepat dan mudah. Oh iya, jangan lupa untuk memanfaatkan aneka promo, cashback, dan pilihan gratis ongkir yang bisa Anda dapatkan di Blibli.