KARAWANG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Karawang akan melakukan pemeriksaan kualitas air dan udara di Desa Wancimekar, Kecamatan Kotabaru dalam waktu dekat.
Pasalnya, di wilayah tersebut terdapat Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Jalupang dengan timbunan sampah mencapai ketinggian 14 meter. Itu diperparah dengan munculnya genangan air akibat hujan terus-menerus yang dikhawatirkan berdampak buruk bagi masyarakat sekitar.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Karawang, Endang Suryadi menyampaikan, pemeriksaan kualitas air dan udara ini telah menjadi skala prioritas.
Baca juga: Cerita Warga Bantaran Sungai Karawang Capek Dihantui Banjir, Setuju Tanahnya Dibeli Negara
“Karena ada laporan ini, sementara kita akan perintahkan puskesmas untuk mengecek, apakah genangan air tersebut mengalir hingga ke saluran air. Karena memang dikhawatirkan, resapan air tersebut mencemari sumber air bersih masyarakat,” ujarnya kepada tvberita pada Kamis, 13 Maret 2025.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Yayuk Sri Rahayu, menambahkan, pemeriksaan ini akan dilakukan oleh Dinkes serta unsur Puskesmas.
Sebab, kata dia, 50 Puskesmas yang ada di Kabupaten Karawang sudah memiliki alat sanitarian kit untuk melakukan pemeriksaan ini.